Download Film, MP3, Sofware, Ebook, Gratis, Cerita Lucu,/h1>

SELAMAT DATANG DI BLOG SEDERHANA INI. BLOG INI TEMPAT CURHAT YANG KREATIF, IMAJINATIF, SEKALIGUS INOVATIF. FUNGSINYA BISA MACAM-MACAM. TERUTAMA SEKALI ADALAH SEBAGAI MEDIA UNTUK BELAJAR. BELAJAR MENULIS, BELAJAR UNTUK PEKA. PEKA PADA DIRI DAN SEKITAR KITA. PUNYA KRITIK DAN SARAN, SILAKAN KIRIM VIA EMAIL KE: banggaheriyanto@gmail.com

Wednesday 13 June 2012

E-mail dan Dunia Bisnis

Salah satu buah manis dari kemajuan teknologi informasi dan komunikasi adalah proses komunikasi dan pertukaran informasi yang tak lagi mengenal batas ruang dan waktu. Jarak bukan halangan utama ketika kita, misalnya, hendak mengirimkan sejumlah salinan dokumen ke luar kota sementara waktu yang tersedia amatlah singkat.

Salinan dokumen itu dapat Anda kirimkan melalu sebuah surat elektronik (kita lazim menyebutnya dengan e-mail–akronim dari electronic mail; ada juga yang menyebutnya dengan surel--surat elektronik) yang bisa sampai ke alamat tujuan bahkan dalam hitungan beberapa detik saja. Daya jelajahnya pun luar biasa; menembus batas-batas geografis, selama–tentu saja–tersedia koneksi internet yang memadai.

Di samping daya jelajah yang luar biasa itu, e-mail juga mampu membuat banyak hal menjadi lebih efisien. Sebuah dokumen yang biasanya terdiri dari berlembar-lembar kertas mampu diringkas menjadi beberapa buah file yang dilampirkan. Proses pengiriman dan penerimaan e-mail tidak memerlukan prosedur yang berbelit-belit: harus tanda tangan ini, tanda tangan itu. Jika sebuah surat konvensional yang dikirimkan, misalnya ke antar kota, membutuhkan waktu dua sampai tiga hari untuk sampai ke alamat tujuan, maka dalam waktu yang sama kita dapat mengirim dan menerima e-mail dalam jumlah yang berlipat kali lebih banyak. Singkatnya, e-mail sungguh sebuah penemuan yang sangat bermanfaat.

Kita harus berterima kasih pada penemu e-mail. Dari beberapa referensi diketahui bahwa penemu e-mail adalah Raymond Samuel Tomlison, warga New York, Amerika Serikat (AS). Ray sekolah di Rensselaer Polytechnic Institute di Troy, New York. Ia pernah ikut program co-op dengan IBM. Tahun 1963, Ray meraih gelar sarjana teknik listrik dari institut tersebut. Ia kemudian melanjutkan studi ke MIT (Massachusetts Institute of Technology), sebuah kampus yang sangat masyhur dalam hal perkembangan teknologi kontemporer.

Ray lulus dari MIT pada tahun 1965 dengan gelar master teknik elektro. Pada tahun 1967 Ray bergabung dengan perusahaan teknologi BBN Technologies yang mendapat tugas mengembangkan sistem operasi Tenex untuk ARPANET (Advanced Research Projects Agency Network), sebuah divisi Departemen Pertahanan AS untuk pengembangan internet.

Di sinilah Ray mengembangkan dua program komputer yang pada intinya adalah untuk memungkinkan komputer-komputer dalam jaringan ARPANET dapat berkomunikasi antara satu dengan lainnya. Ray mengembangkan program CPYNET untuk transfer file antar komputer. Di saat yang sama, Ray juga mengembangkan program SNDMSG (send message).

Ia kemudian menggabungkan keduanya, maka terciptalah e-mail pertama dengan isi pesan yang cukup unik, “QWERTYUIOP”. Menurut beberapa referensi hal itu terjadi di tahun 1971. Demikianlah sedikit cerita tentang sejarah e-mail, sebuah teknologi yang sampai hari ini tidak pernah kekurangan pengguna, malah bertambah dan terus bertambah dengan berbagai inovasi di dalamnya. (*)

0 comments :

Post a Comment